Pertunjukan Bayangan
23 Nov. 2020

Lubang hitam adalah monster di alam semesta: mesin yang dengan rakus melahap apa saja yang sedang berada di dekatnya.

Jadi jangan coba-coba untuk jalan-jalan di dekat lubang hitam. 

Monster ini menarik bintang dan gas ke dalam cakram materi yang mengelilinginya. Proses ketika lubang hitam melahap materi menciptakan energi yang sangat besar yang kemudian membentuk berkas cahaya dari gas superpanas yang jatuh ke dalam lubang hitam.

Cakram materi ini sangat jauh sehingga sulit bagi astronom untuk memisahkan detil apapun yang ada di dalamnya. Ternyata, Teleskop Hubble bisa melihat struktur cakram atau piringan di sekeliling lubang hitam tersebut. Yang diamati adalah piringan materi di sekeliling lubang hitam yang berada di pusat galaksi IC 5063.

Sinar dan Bayangan

Teleskop Hubble mengamati sejumlah sinar terang tipis dan bayangan gelap yang dipancarkan dari pusat terang galaksi aktif IC 5063. Sinar terang dan bayangan gelap itu tampak dipancarkan sejauh 36.000 tahun cahaya! 

Tentu saja para astronom ingin tahu apa yang sebenarnya terjadi. Salah satu penjelasan yang mungkin dari efek tersebut adalah, materi debu pada cakram di sekeliling lubang hitam menebarkan bayangannya ke ruang angkasa. 

Sementara itu, sebagian cahaya yang melewati celah pada cincin debu justru menghasilkan sinar terang yang bisa kita lihat pada laman ini. 

Peristiwa ini mirip lampu sorot saat premiere film Hollywood!

Penemuan Spesial

Meskipun astronom telah mempelajari galaksi IC 5063 selama bertahun-tahun, tapi kali ini bukan astronom profesional yang menemukan fenomena ini. Yang berhasil menemukan sinar terang dan bayangan gelap yang dipancarkan dari pusat galaksi IC 5063 adalah Judy Schmidt seorang seniman sekaligus astronom amatir dari California, Amerika Serikat. 

Judy menyingkap keberadaan bayangan gelap tersebut pada bulan Desember 2019, ketika sedang bekerja dengan citra galaksi yang dipotret Teleskop Hubble. Biasanya, Judy melihat dan mempelajari katalog raksasa dari data Teleskop Hubble untuk mencari pengamatan menarik untuk dijadikan foto yang indah. 

Rupanya, upaya Judy dan kejelian mata Teleskop Hubble berhasil memberi kontribusi penting. Para astronom bisa mempelajari detil sinar terang dan bayangan gelap yang dipancarkan keluar dari pusat terang galaksi aktif IC 5063. 

Fakta Keren

Massa Teleskop Antariksa Hubble sekitar tiga kali massa kuda nil dan ukurannya hampir sama dengan bisa sekolah.

This Space Scoop is based on a Press Release from Hubble Space Telescope .
Hubble Space Telescope
Foto
Versi cetak

Penasaran? Yuk cari tahu...

Apa itu Space Scoop

Topik Astronomi lainnya

Mengilhami Generasi Baru Penjelajah Antariksa

Kawan Space Scoop

Kontak Kami